Tuesday, February 08, 2005

PINDAH .. PINDAH .. PINDAH ..

Semenjak datang dari Tanah Air, yang ada dalam benak adalah bagaimana mengoptimalkan segala cara agar perjalanan pindah kantor tidak membuang banyak energi dan waktu. Pfffuiihh ... nampaknya bukan pekerjaan mudah walaupun sudah berbekal pengalaman beberapa kali [entahlah .. kutukan apa yang terjadi, setiap kali pindah kerja, setiap kali itu pula harus mengikuti pindahan kantor ke tempat baru].

Usia yang semakin tidak muda lagi [I admit that I am now 33 ... ] membuat diri harus berpikir secara taktis dengan strategi yang tentunya bisa menguntungkan kedua belah pihak dengan prosentase keuntungan lebih besar di pihak saya. AHA !

Hari ini disibuki dengan acara pindah kantor. Dimulai dengan mempack semua buku-buku jaman masa Khmer Merah di ruangan Duta Besar. Baru sebentar saja rasanya sudah banyak waktu yang habis [bagaimana tidak, setiap ada file menarik, make myself available to read that before continue packing] dan badan rasanya mendadak langsung cape.

Keuntungan pindah ini adalah finally I have a proper room, that so-called an office. Walaupun terletak di hall dan berlokasi pas di depan kamar kerja Duta Besar, I feel so happy about it.

Pindahan kali ini terasa lebih berat. Entah pula mengapa.. mungkin karena semuanya dikerjakan sendiri. Orang-orang tampak sibuk dengan barang-barangnya masing-masing.

Aduuhh ... besok kembali harus bekerja, tidak terkecuali ... padahal seyogianya besok adalah hari libur dan rasanya ingin sekali berleha-leha di Spa.

Hmm ... better stop my writing before it goes worse ... éh .. it's already ...

No comments: