Thursday, March 17, 2005

3 MONTHS WISH

Hari ini saya dapat oleh-oleh sebuah dompet kulit warna coklat dari Mr. Attache of Defense yang baru saja kembali dari Hong Kong. Maka berakhirlah tugas sang dompet Khmer yang saya beli beberapa waktu lalu di airport.

Ketika saya memindah-mindahkan surat-surat dan kartu nama yang ada di dompet lama ke dompet baru, tiba-tiba saja secarik kertas putih bertuliskan tinta biru terjatuh didekat kaki saya. Ketika saya memungutnya, saya tersenyum. Disitu tertulis my 3 months wish yang saya tuliskan pada tanggal 22 Desember 2004. Secara saya pernah mengupas tuntas mengenai hal ini diblog beberapa waktu lalu, maka herewith saya tuliskan apa yang menjadi wish saya dalam tiga bulan semenjak Desember tahun yang lalu.

1. Punya income yang lebih supaya bisa menabung lebih banyak dan membereskan semua persoalan finansial.

==> Siapa sih didunia ini yang tidak perlu uang, untuk itulah makanya diperlukan income yang cukup agar bisa memenuhi hak dan kewajiban sebagai seorang manusia dengan uangnya :) .. setelah tiga bulan, Alhamdullilah bahwa saya bisa menabung lebih dari cukup, alias lebih dari biasanya.

2. Punya "teman hidup"yang sangat mencintai saya dan memanjakan dan menjaga saya serta penuh pengertian.

==> Kalau yang ini mungkin agak-agak 'leby' jadinya ya saya sendiri mau mengomentari sudah ketawa dengan muka kayak kepiting rebus. HAHAHAHAHA. That so-called a perfect partner yang everybody dreams of nampaknya. Jadi setelah tiga bulan, it comes up with ... NOTHING ...

3. Berkarier dan berkarya lebih baik lagi sehingga bisa lebih dipercaya dan diandalkan oleh Mr. and Mrs. Ambassador dan rekan kerja lainnya baik home staff ataupun local staff dan juga rekanan kerja lainnya dari luar lingkungan kedutaan besar.

==> Untuk yang ini juga Alhamdullillah semuanya berjalan lancar.

Maka untuk selanjutnya saya akan menuliskan kembali my 3 months wish untuk kemudian saya letakkan di dompet baru saya ini yang kinclong dan datang dari Hong Kong. Mungkin ini berhubungan dengan superstitious tapi percaya atau tidak, mostly it happens ..

Berminat ? silahkan coba .. :)

No comments: