Sudah dari jauh hari ditetapkan bahwa acara akan dilaksanakan pada tanggal 27 Agustus 2005 dari mulai pukul 17.00 sampai dengan pukul 21.00 dan bertempat di auditorium Pannasastra University. Dikatakan pula bahwa yang akan hadir kemungkinan mencapai sekitar 300 orang, mengingat pada saat itu terdapat tamu dari Masyarakat Indonesia di Ho Chi Minh City, Vietnam.
Persiapan yang dilakukan boleh dikatakan sistim ekspres dimana semuanya dikerjakan dengan sistim gotong royong. Koordinasi sana, koordinasi itu, koordinator anu bicara dengan koordinator ini untuk menyelesaikan itu.
Setelah itu diadakanlah rapat akhir pada hari Kamis (kalo ndak salah) untuk membicarakan semuanya. Hampir semua pihak terkait ikut hadir. Untuk kegiatan yang satu ini dikarenakan kesibukan mengurus untuk acara ASEAN Ambassadors’ Working Luncheon dan trip ke Bangkok maka saya untuk kali ini tidak involve banyak dan hanya sejauh sebagai pengisi acara saja.
Pada kesempatan kali ini, Atase Pertahanan RI di Phnom Penh berhasil mendapatkan sponsor untuk mendatangkan artis ibukota sebagai pelepas rindu bagi para warga Indonesia yang sudah lama tidak mendengarkan lagu-lagu Indonesia terbaru secara live. Tentunya pihak lokal yang dalam hal ini adalah kami-kami yang ada di Phnom Penh tidak mau kalah tampil sehingga bergiatlah kami pun berlatih untuk nanti bisa tampil satu panggung dengan artis – artis ibukota yang tentunya sudah punya nama.
Para artis datang pada hari Jumat malam, dijemput oleh perwakilan staf diplomatik dari KBRI Phnom Penh plus saya yang mewakili Duta Besar karena beliau ada acara dan rekan-rekan dari protokol dan juga kantor Athan. Dari airport langsung menuju hotel dan langsung diacarakan makan malam bersama Duta Besar. Senang juga ternyata di rombongan tersebut ada Kang Acan yang ternyata adalah partnernya my beloved sista Mbak Vita. Alhasil kita asyik ngobrol-ngobrol dan saling berbagi cerita.
Sabtu pagi bangun kesiangan. Jam sepuluh sampai di Auditorium untuk Gladi Bersih ceritanya. Tunggu punya tunggu alhasil baru mulai gladi bersih pukul 11 siang dan para artis pun mereka check sound baru sekitar pukul satu.
Bersama Cici Faramida. Gladi Bersih Malam Syukuran HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 60.
Bersama Siti KDI. Gladi Bersih Malam Syukuran HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 60.
Acara diawali dengan hujan lebat yang mengguyur kota Phnom Penh namun Alhamdulillah semuanya berjalan lancar. Pukul 19.00 rangkaian acara hiburan pun dimulai dengan dibuka oleh permainan gamelan para ibu-ibu Dharwa Wanita Persatuan dan ibu-ibu Masyarakat Indonesia di Kamboja.
(photo menyusul)
Gamelan selesai, maka tarian Sukaretna yang ditarikan oleh tiga anak Indonesia menempati rangkaian acara berikutnya. Lucu juga lihat anak-anak menari.
(photo menyusul)
Setelah itu Rebana dengan lagu melayu dibawakan oleh PERMIKA.
(photo menyusul)
Angklung yang merupakan alat musik tradisional dari Jawa Barat pun dimainkan oleh gabungan tim remaja dan KBRI dengan membawakan dua buah lagu Jawa yaitu Cublek-Cublek Suweng dan Gundul-Gundul Pacul.
(photo menyusul)
Selesai angklung maka band remaja pun dengan vokalis anak-anak menghibur para undangan yang hadir dengan lagu I have a dream dan Benderaku (eh judulnya bener ngga yaa ? pokoknya yang syair .. berkibarlah bendera negeriku .. berkibarlah ….).
(photo menyusul)
Band anak-anak selesai dilanjutkan dengan anggota Brigade 911 Kamboja menyanyikan lagu Bengawan Solo, lalu saya menyanyikan Manuk Dadali (yang protes bayar !!!) dan ditutup dengan lagu tradisional Khmer yaitu Arappia.
(photo menyusul)
Usai sudah rangkaian acara pembuka. Acara dilanjutkan segera dengan acara utama yaitu hiburan dari artis ibukota.
(photo menyusul)
Disela-sela giliran naik panggung. Saya yang semenjak ikut blog jadi narsis karena ketularan teman-teman saya blogger yang lain (hayoooo ngaku siapa yang narsis ???) pun akhirnya kembali photo dengan para artis pendukung .. cieeeee …
Dengan Cici Faramida, Malam Syukuran HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 60
Dengan Siti KDI, Malam Syukuran HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 60
Setelah mengambil photo ini, saya baru teringat ucapan sobat saya yang waktu itu saya cerita bahwa akan ada Cici Faramida dan Siti KDI datang ke Phnom Penh dan dengan semangat perjuangan 45 dia bilang kalo gue harus photo karena waktu dia lagi belajar di London dan ada acara di KBRI London yang mendatangkan Ikke Nurjanah, dia photo lhoo bersama Ikke Nurjanah J.
Selesai acara tentunya kami berphoto ria kembali di panggung.
3 comments:
Dasar banci fotooooooooooooooooooooo!! :-D
Lhaaa .. gimana dong ? bawaan ati sich soalnya .. bhuahahahahah ... :D :D :D
hebat ih! Kenal ama selebritis! ck ck ck...
Post a Comment